MurataraPendidikan

Komisioner Bawaslu Muratara Mengikuti Evaluasi Tahapan Pemilu

MURATARA – Tiga komisioner Badan pengawas pemilu (Bawaslu) Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) mengikuti evaluasi tahapan pemungutan dan perhitungan suara pemilihan umum tahun 2024 di Palembang.

Ketiganya ketua Bawaslu Muratara Khoirul Alamsyah, Farlin Addian koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa dan Vita novalia Arifin
Koordinator Divisi hukum, pencegahan, partisipasi masyarakat dan hubungan masyarakat.

Kegiatan tersebut di buka oleh ketua Bawaslu Sumatera Selatan Kurniawan dan di tutup oleh ketua Bawaslu RI Rahmat Bagja.

Ikut menghadiri ketua KPU Provinsi Sumsel andika Pranaya Jaya. Selain menjadi pemateri ketua KPU provinsi juga membuka ruang saran, kinerja untuk perbaikan badan adhoc KPU persiapan Pemilukada nanti.

Juga hadir seluruh ketua dan anggota bawaslu se-sumsel, koordinator kesekretariatan se-sumsel beserta staf operator pemungutan dan perhitungan suara pemilu 2024.

Tujuan dari kegiatan tersebut untuk mengevaluasi tahapan pemungutan dan penghitungan suara saat pemilu serentak 2024. Dengan harapan untuk dilakukan perbaikan kinerja di tahapan pemilukada nanti

Vita novalia Arifin
Koordinator Divisi hukum, pencegahan, partisipasi masyarakat dan hubungan masyarakat Bawaslu Muratara melalui pesan WhatsApp menyampaikan kegiatan ini evaluasi pemilu serentak beberapa bulan lalu.

“Semua sudah berjalan dengan baik. Sudah berjalan sesuai dengan aturan,”kata Vita.

Ia mengatakan sekarang sudah masuk Pemilukada. Hal ini menjadi persiapan jajaran Bawaslu untuk melakukan pengawalan mulai dari bawah hingga yang tertinggi.

“Beberapa pekan lalu kita ikut mengawasi kegiatan pantarlih. Untuk memastikan masyarakat bisa menggunakan hak pilihnya nanti,”katanya.

Vita mengatakan jika selama pelaksanaan Pemilu ada temuan baik oleh masyarakat, tim pemenangan, peserta Pemilu dan sebagainya.

Ada mekanisme yang mesti di ikuti. Mekanisme itu tertuang dalam peraturan Bawaslu No 7 tahun 2022 tentang penanganan temuan dan laporan pelanggaran pemilu.

“Kami berharap pemilihan kepala daerah ini berjalan dengan baik, sesuai harapan kita semua. Tidak ada gejolak, demo tutup jalan.
Bagi yang kurang puas dengan hasilnya ada mekanisme yang sudah kami persiapan. Silakan melapor dengan bukti yang cukup,”tutupnya.*

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button