Keagamaan

Bupati H Devi Suhartoni Jadi Petugas Sholat Idul Adha

PENAMURATARA.COM – Bupati Muratara H Devi Suhartoni menjadi petugas pada sholat idul adha 2024.

Bupati Muratara H Devi Suhartoni mendapatkan tugas sebagai kumandang takbir sholat idul adha.

Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) menggelar sholat Idul Adha di Lapangan Silampari, Kelurahan Muara, Kecamatan Rupit.

Bupati Muratara ikut mengumandangkan takbiran tasbih dan tahmid yang diikuti ratusan warga masyarakat yang ikut pada sholat itu.

Sebelum sholat di mulai, Bupati Muratara menyampaikan berbuat lah sesuai dengan profesi dan fungsi masing masing.

Teguhkan niat tekad untuk bergotong royong membagi kehidupan masa depan yang lebih sehat sejahtera, bersatu.

Jauhilah dari perpecahan dan permusuhan serta dapat meniti kehidupan yang lebih baik sebagai mana dalam al’quran yaitu negeri yang nyaman dan makmur tuhan yang maha kuasa maha pengampun baldatun thoyyibatun ghofur.

Bupati juga Mengucapkan selamat hari raya Idul Adha 1445 H minal aidin walfaidzin mohon Maaf lahir dan batin.

Sisi lain, H Irwan S Sastro Plt Kabag Kesra Kabupaten Muratara menyampai khotbah idul adha makna dan hakekat berqurban yang sesungguhnya Allah menguji ketaatan, kesalehan serta keikhlasan manusia untuk berqurban.

Sehingga untuk memperoleh kesuksesan dan riho Allah Swt dibutuhkan semangat untuk rela berqurban.

Dia juga mengatakan bahwa berqurban berarti memangkas dan memotong sifat-sifat hewani, seperti sifat dzalim, mencuri, iri dengki, korupsi dan merampas hak-hak orang lain sudah selayaknya disembelih dan dihilangkan.

Pemberian daging hewan qurban kepada sesama pada hakekatnya membangun kesetiakawanan sosial dan rasa peduli serta memupuk rasa kebersamaan dalam menggapai setiap tujuan.*

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button